Kamis, 14 Agustus 2014

Buka Puasa di Restoran Korea

Hari Rabu, tanggal 23 Juli 2014 Pendidikan Hangeul Jakarta mengadakan acara buka puasa bersama di restoran Korea yang bernama Chung Gi Wa. Di sana kami mencoba berbagai makanan Korea yang enak-enak hehe..



Ada kimchi, jeon, bulgogi, sundubu jjigae, bibimbap, jabchae, dan masih banyak lagi hoho
Puas banget makan makanan Korea, mantap maknyuss deh rasanya ^^
Terima kasih Mr. An sudah mengajak kami buka puasa bersama :D

Jumat, 08 Agustus 2014

Experience Korean Culture with Us



Pada tanggal 14 Juni 2014, Pendidikan Hangeul Jakarta mengadakan acara jalan-jalan atau outing dengan tema "Experience Korean Culture with Us" yang diadakan di Villa Back to Nature, Gunung Geulis. Sekitar pukul 08.30 kami berangkat dari Graha STK.

Kegiatan jalan-jalan dengan PHJ tidak sekedar jalan-jalan biasa, karena PHJ juga mengadakan video contest, yang berhadiah uang tunai sebesar Rp. 1.500.000,- untuk satu tim yang memiliki "LIKE" video terbanyak.

Sesampainya di Villa Back to Nature kami disambut dengan berbagai alat masak dan bahan-bahan untuk memasak makanan Korea, karena kami akan mengadakan acara masak memasak makanan Korea. Asyik kan hoho.. kita gak cuma sekedar makan tapi juga langsung merasakan gimana caranya masak makanan Korea :D

Perlengkapan memasak makanan Korea

 Menu makanan yang kami masak 떡뽂이 (tteokbokki), 잡채 (jabchae), dan 김밥 (kimbab). Mantab kan :3
Kimbab

Jabchae

Peserta PHJ yang ikut kegiatan memasak makanan Korea dibagi menjadi lima kelompok. Kira-kira kelompok mana ya yang masakannya paling enak dan makyusss :9
Kelompok 1

Kelompok 2
Kelompok 3
Kelompok 4

Kelompok 5
 Waaah... ternyata teman-teman PHJ pada jago-jago lho masak makanan Korea, semuanya enaaaak.  Perut sampai kekenyangan, ngabisin berbagai makanan Korea hihihi.. Setelah puas makan, kami pun melanjutkan kegiatan selanjutnya, yaitu bermain permainan tradisional Korea yang bernama 윷놀이 (Yutnori). 



Bermain Yutnori :)

Main Yutnori ini gampang-gampang susah hehe.. kita harus punya strategi yang jitu supaya bisa menang, jadi tidak hanya mengandalkan keberuntungan saja. Ini nih kelompok yang menang juara satu main Yutnori, selamat yaaaa :D
Kelompok yang menang Yutnori

Selesai main Yutnori, kami pun langsung menuju aula untuk KARAOKE TIME! Yeayy..

Ternyata ya ternyata, banyak bakat-bakat terpendam nih dari anak-anak PHJ karena pas karaokean suara mereka bagus-bagusss hihihi :)
Digoyang bang!! :p
Sebagai penutup outing, Mr. Kim yang merupakan sponsor dari kegiatan outing memberikan sambutannya, terima kasih Mr. Kim yang sudah mensponsori kegiatan outing Pendidikan Hangeul Jakarta, 감사합니다 ^^


Selasa, 05 Agustus 2014

KOREAN CULTURE DAY UI 2014



Acara Korea Culture Day merupakan acara yang diselenggarakan oleh program studi Bahasa dan Kebudayaan Korea, Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia. Di tahun 2014 ini, acara KCD diselenggarakan dalam 2 hari berturut-turut tanggal 25-26 April 2014.Meningkatnya pengunjung dari tahun ke tahun dipengaruhi juga oleh meningkatnya animo masyarakat terhadap Korean Wave. Oleh karena itu, Pendidikan Hangeul Jakarta sangat antusias untuk ikut berpartisipasi dalam acara ini. Acara KCD menjadi salah satu acara yang bermakna dalam pula bagi PHJ sendiri karena merupakan acara pertama yang mana PHJ menjadi salah satu sponsornya.  

Pagi tanggal 25 April 2014, orang-orang mulai memadati tempat diselenggarakannya acara Korean Culture Day 2014. Terlihat pula para panitia acara di berbagai sudut venue. Tepat setelah pintu masuk utama menuju KCD terlihat booth Pendidikan Hangeul Jakarta yang dihiasi oleh spanduk besar berwarna oranye bertuliskan Lembaga Bahasa Korea KT&G. 

Tak hanya menawarkan konsultasi mengenai kursus bahasa Korea di Lembaga Bahasa Korea KT&G, kami juga menyediakan kesempatan bagi pengunjung acara KCD untuk mencoba beberapa permainan tradisional Korea seperti Tuho dan Jegichagi. Tentunya disediakan juga hadiah-hadiah menarikbagi para pemain yang beruntung. Animo pengunjung booth kami semakin meningkat seiring bertambah semaraknya acara di hari pertama. 

Pada hari kedua, animo pengunjung semakin meningkat tak hanya di acara KCD secara keseluruhan namun juga animo pengunjung booth kami. Banyak yang datang untuk sekedar mencari informasi maupun bermain permainan tradisional yang kami sediakan. Tak hanya permainan tradisional, kami pun membagikan souvenir kepada para pengunjung booth kami. Acara berakhir sebelum petang menjelang, begitu pula booth kami selesai beroperasi ketika matahari terbenam menandakan berakhirnya acara KCD 2014.
Acara KCD 2014 berjalan dengan sukses dan pengunjung yang datang pun ramai seperti tahun-tahun sebelumnya. Nantikan kami untuk berpartisipasi lagi di acara KCD tahun depan ya~ ^^

Senin, 04 Agustus 2014

Wisuda Pertama Siswa PHJ 12 Juli 2014



Wisuda angkatan pertama Lembaga Bahasa Korea KT&G mengangkat tema sebuah quote dari Laotzu, yaitu 천리 길도 걸음부터 (A journey of a thousand miles begins with a single step) dengan harapan langkah kecil yang sudah diambil para wisudawan untuk mengikuti kursus bahasa korea di Lembaga Bahasa Korea KT&G ini dapat menjadi sebuah perjalanan besar di kemudian hari. Pada momen ini, Mr. An Daeyoung sebagai Kepala mewakili Lembaga Bahasa Korea KT&G, dapat menghadiri wisuda ini namun perwakilan lainnya seperti pihak BBB Korea, pihak penyelenggara kursus Pendidikan Hangeul Jakarta dan juga pihak sponsor KT&G disayangkan tidak dapat hadir.

Pada acara yang diadakan pada tanggal 12 Juli 2014 di Graha STK lantai 5 ruang 502 ini, hadir wisudawan-wisudawati yang masing-masing membawa maksimal 2 orang pendamping. Sebelum memasuki ruang 502, wisudawan disambut oleh penerima tamu yang mempersilahkan untuk menulis data diri serta harapan wisudawan untuk digantung menjadi pohon harapan. Wisudawan juga tidak lupa membawa kado yang dibungkus coklat untuk tukar kado di akhir acara. Memasuki ruangan, wisudawan disambut dengan foto-foto berjajar dari serangkaian acara yang diadakan oleh Lembaga Bahasa Korea KT&G.

Memulai acara pada 14.30, Mr. An Daeyoung sebagai Kepala Lembaga Bahasa Korea KT&G memberikan sambutan yang didampingi oleh wisudawan kelas Madya sebagai Interpreter. Dilanjutkan pembagian sertifikat kelulusan dari masing-masing wisudawan dan sepatah kata dari perwakilan wisudawan, Muthia Nadia Rukmana Putri dari kelas Madya.  Kemudian ada pembagian hadiah untuk pemenang video contest pada acara sebelumnya yaitu “EXPERIENCE KOREAN CULTURE WITH US” sebesar Rp. 1.500.000,00. Acara ditutup dengan tukar kado dan foto-foto di wall of fame J

“Jangan pernah lupakan pelajaran walaupun kecil. Mungkin nantinya akan berguna bagi kalian”

TRILOGI KOREAN WAVE FESTIVAL




Weekend pertama hari sabtu bulan Juni, Tanggal 7 Juni 2014, Lembaga Bahasa Korea KT&G hadir kembali di acara kebudayaan korea. Pada kesempatan ini, acara yang kami datangi adalah Trilogi Korean Wave Festival yang diadakan oleh Universitas Trilogi, Kalibata, Jakarta Selatan. Acaranya dimulai pukul 12.30 dengan berbagai penampilan K-Pop dance and song cover oleh puluhan orang dan grup yang membuat riuh suasana disana. Ditambah dengan supporter yang hadir menambah semarak Acara Trilogi Korean Wave Festival ini. Pengumuman pemenang dimulai pada pukul 18.00. 

Seperti sebelumnya, untuk memperkenalkan kebudayaan korea, di booth kami disediakan permainan tradisional Korea seperti jegichagi dan thuho. Banyak sekali talent, supporter dan juga penonton yang datang ke booth kami untuk sekedar mencari informasi maupun bermain permainan tradisional ini ^^


Jadwal dan Waktu Kursus Bahasa Korea


DISKON 30%

Kelas dimulai tanggal 11 Agustus 2014.





PENDIDIKAN HANGEUL JAKARTA
한.인니 문화교류원
LEMBAGA BAHASA KOREA KT&G
Gd Graha STK lt. 3 No. 306, Jl. Taman Margasatwa, Ragunan, Jakarta Selatan
Telp  : +6221 78839597
Faks : +6221 78839598
www.phj.co.id

Facebook : Lembaga Bahasa Korea KT&G
Twitter : @hangeulPHJ

bbb Korea (비비비 코리아)




BBB (Before Babel Brigade) yang bergerak dalam bidang bahasa dan kebudayaan merupakan representasi NGO Korea Selatan yang berada di bawah naungan Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Korea Selatan. Organisasi ini menyediakan pelayanan 24 jam alih bahasa secara gratis melalui telepon untuk membantu warga negara asing yang berada di Korea dalam berkomunikasi.



Sampai tahun 2013 tercatat lebih dari 4500 suka relawan yang tergabung dalam BBB Korea yang menunjukan kehangatan hati (정) masyarakat Korea secara nyata melalui kekuatan IT Korea.

Untuk menyebarkan kehangatan hati (정) kepada lebih banyak orang, BBB Korea membentuk pendidikan bahasa Korea di berbagai negara. Di Asia Tenggara sendiri, organisasi ini telah hadir di Luang Prabang (Laos), Hue (Vietnam) dan Yangoon (Myanmar). BBB Korea kali ini berkesempatan membuka cabang di Jakarta (Indonesia) bekerja sama dengan Pendidikan Hangeul Jakarta dan disponsori oleh KT&G untuk mendirikan Lembaga Bahasa Korea KT&G.